Tuesday, 1 January 2013

Des 2012 Jalan-jalan ke Kebon Binatang Ragunan, Jakarta, Indonesia

Banyak tempat di Jakarta yang bisa dikunjungi. Salah satunya adalah Kebon Binatang Ragunan. Terletak di daerah Jakarta Selatan. Ini alamat lengkapnya Address: Jl. RM. Harsono No. 1 Ragunan,  South Jakarta, 12550. Telp. (021) 7805280,  7806975, Fax. (021) 7805280. Dan sangat gampang untuk dikunjungi, baik mengendarai kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Lebih tepatnya di samping halte busway Koridor 6 Ragunan kalau masuk dari Pintu Utara.

Menemani keponakan dari Jawa Tengah untuk melihat seperti apa sih Kebon Binatang Ragunan?. Sekalian belajar dan tahu tentang semua binatang. Jadi ingat waktu SD. Yang sempat kehilangan tas. Karena lupa naik bis rombongan no berapa?. He...he...he...

Berhubung saat itu sedang liburan sekolah terbayang kan penuhnya. Tapi alhamdulillah masih bisa masuk dan menikmati. Kecuali pas minggu terakhir libur sekolah biasanya macet dimana-mana. Banyak pintu masuk yang dibuka dari Pintu Utara, Barat, Timur, dll. Jam operasional dari jam 7.00 - 17.00. Dengan membayar tiket masuk sebedar Rp4.500 untuk orang dewasa dan Rp3.500 untuk anak-anak. Tiket termasuk asuransi jiwa apabila terjadi kecelakaan jiwa.

Nah disini kita bisa melihat berbagai jenis binatang. Dari burung, ikan. ular, gajah, jerapah, Zebra, dll.

Sekilas foto-fotonya. Tidak lengkap semua karena ada beberapa yang hewannya terlalu kecil, sedang bersembunyi, atau kurang bagus untuk difoto. Maklum lagi belajar secara otodidak tentang fotografi,  tapi segi keindahannya juga diperhatikan. Semua foto memakai kamera Handphone Samsung Galaxy Mini. Mengabadikan foto tapi ingin yang praktis.

Selamat menikmati & let's travelling my friends.....


Berfoto di depan kandang burung Cendrawasih.
Sayang, Cendrawasihnya sedang tidak kembangkan ekornya. 


Pelikan 


Harimau Putih

Burung Kasuari

Burung Merak Hijau
(Ini gambar, burung Merak Hijaunya sedang tidak mengembangkan sayap) 
jadi kurang indah untuk diabadikan

Burung Merak Putih 
(Perlu kesabaran untuk foto burung merak putih ini,
 tunggu merak putih benar-benar kembangkan ekornya)

Orang Utan

Berpose di depan kandang Harimau Putih

Rusa 

Telat foto, jerapahnya sudah masuk kandang


Zebra

Keponakan berpose di depan Kandang Gajah

Ikan apa ya kira2? 


Ikan Arwana Emas

Ikan Arwana Perak

Ikan Koi


Yuk wujudin mimpimu. Mau kan jalan-jalan keliling Indonesia dan dunia?. Kalau saya sih pasti mau.

Bisnis yuk bersama d'bc Network dan Oriflame. Jangan menolak dulu. Baca ini selengkapnya. 


Atau ingin punya bisnis bersama d'bc Network dan Oriflame

atau



No comments:

Post a Comment